ARTICLE AD BOX
Liputan6.com, Jakarta Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, tiba di Tanah Air pada Senin (27/1/2025) sekitar pukul 19.30 WIB, setelah menyelesaikan kunjungan kenegaraan ke India dan Malaysia.
Prabowo tiba di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta disambut oleh Pangdam Jaya Mayjen Rafael Granada Baay dan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto.
Sebelumnya, Prabowo beserta rombongan terbatas lepas landas dari Pangkalan Tentera Udara Diraja Malaysia Subang, sekitar pukul 18.25 waktu setempat.
Diketahui, dalam kunjungannya di India, Prabowo mengakui, dirinya banyak belajar dari Perdana Menteri India Narendra Modi soal pengentasan kemiskinan di negara India. Hal ini disampaikannya saat menghadiri jamuan makan malam oleh Presiden India Droupadi Murmu bersama Modi.
Jamuan makan malam itu digelar kediaman kenegaraan Presiden India, di Rashtrapati Bhavan, yang terletak di New Delhi, India, Jumat (25/1) malam waktu setempat.
Agenda ini adalah salah satu rangkaian kegiatan kunjungan kerja Prabowo ke India untuk menghadiri peringatan Hari Republik India sebagai Tamu Utama.
“Saya sangat bangga berada di sini di (India). Saya bukan politisi profesional, saya bukan diplomat yang baik, saya hanya mengatakan apa yang ada di hati saya. Saya datang ke sini selama beberapa hari, tetapi saya belajar banyak dari kepemimpinan dan komitmen Perdana Menteri Modi,” kata Prabowo dalam keterangan yang diterima, Minggu (16/1/2025).
“Komitmennya untuk mengurangi kemiskinan, membantu yang terpinggirkan, dan membantu masyarakat yang paling lemah, merupakan inspirasi bagi kami,” sambungnya.
Prabowo pun mendoakan agar India senantiasa damai dan makmur. Dia juga menegaskan komitmen untuk mempercepat kerja sama strategis antara Indonesia dan India di berbagai bidang termasuk kesehatan, farmasi, pendidikan, keamanan maritim, dan teknologi digital.
“Saya mendoakan kemakmuran, kedamaian, dan kebesaran bagi rakyat India di tahun-tahun mendatang. Saya ingin Indonesia dan India terus menjadi mitra dan sahabat dekat,” ujar Prabowo.